SMP Labschool UNESA 3 Dukung Aksi Kemanusiaan untuk Sumatera
Surabaya – Semangat kepedulian sosial kembali ditunjukkan oleh keluarga besar SMP Labschool UNESA 3 melalui kegiatan penggalangan dana untuk mendukung Program Aksi UNESA Tanggap Bencana Sumatera. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai respons terhadap bencana yang melanda sejumlah daerah di Sumatera yang mengakibatkan ribuan warga harus mengungsi dan membutuhkan bantuan segera.
Penggalangan dana ini melibatkan seluruh unsur sekolah, mulai dari wali murid, guru, staf, hingga UMMI Foundation, yang bersama-sama memberikan dukungan moral maupun material. Total donasi yang berhasil dikumpulkan mencapai Rp. 11.185.000. Hal ini menunjukkan rasa kepedulian yang tinggi dari seluruh pihak.
Dana tersebut kemudian diserahkan secara langsung kepada perwakilan tim pelaksana Program Aksi UNESA Tanggap Bencana Sumatera pada Senin, 8 Desember 2025. Donasi yang diterima akan disalurkan oleh Tim Sembilan UNESA. Mereka dijadwalkan terjun langsung ke lokasi bencana di Sumatera pada 10–14 Desember 2025. Selama bertugas, tim ini akan menyasar posko-posko pengungsian di berbagai daerah di Sumatera dengan mempertimbangkan rekomendasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD).
SMP Labschool UNESA 3 menyerahkan uang tunai hasil penggalangan dana kepada perwakilan program aksi UNESA tanggap bencana Sumatera | SMP Labschool UNESA 3
Adapun bentuk bantuan yang akan disalurkan mencakup trauma healing bagi anak-anak dan keluarga penyintas, layanan kesehatan bagi pengungsi yang memerlukan pemeriksaan dan pengobatan, pemulihan kondisi fisik pascabencana, hingga bantuan kebutuhan pokok seperti makanan siap saji, nutrisi, paket kebersihan keluarga, dan paket psikososial. Seluruh bantuan tersebut disiapkan untuk memastikan para korban mendapat dukungan yang utuh, baik dari segi fisik maupun psikologis.
Melalui partisipasi ini, SMP Labschool UNESA 3 berharap dapat memberikan dampak positif nyata bagi masyarakat Sumatera yang sedang berjuang bangkit. Dukungan yang diberikan diharapkan dapat membantu meringankan beban para penyintas dan menjadi wujud nyata rasa peduli dalam membantu sesama.